Klasifikasi Leunca dan Manfaatnya
Kerajaan: Plantae
(tidak termasuk) Eudicots
(tidak termasuk) Asterids
Ordo: Solanales
Famili: Solanaceae
Genus: Solanum
Spesies: S. nigrum
Ranti atau leunca (Solanum nigrum L.) adalah tumbuhan anggota suku terung-terungan (Solanaceae) yang buahnya dikenal sebagai sayuran dan juga menjadi bahan pengobatan. Tumbuhan ini berasal dari Asia Barat dan telah menyebar ke seluruh penjuru dunia karena mampu hidup dalam kondisi tertekan. Dalam bahasa Inggris ia paling banyak dikenal sebagai (European) black nightshade.
Manfaat Leunca Untuk Kesehatan
Tanaman Ranti atau leunca mengandung glikoalkaloid solanin, solasonin, solamargin, solasodin, solanidin, diosgenin, tigogenin, atropin, saponin, zat sama, minyak lemak, kalsium, fosfor, zat besi, vitamin A dan C. Semua bagian tanaman ini dapat dipergunakan. Untuk penggunaan sebagai obat alami diabetes 10-30 g herba direbus, kemudian airnya diminum.
Untuk pemakaian luar dapat memanaatkan buah yang dilumatkan atau direbus, airnya untuk mencuci bisul, radang kulit bernanah, eczema, gigitan ular.
Ranti atau leunca dapat juga digunakan sebagai obat demam, caranya dengan menggunakan 70 leunca, 5 gelas air lalu rebus selama 15 menit dan setelah dingin minum air rebusan leunca 3-4 kali sehari.[sb].